Harga dan Spesifikasi Realme Narzo 10, HP Kelas Menengah Dengan Harga Terjangkau

Realme Narzo 10 resmi diperkenalkan pada publik  Indonesia pada Mei 2020 tahun lalu. Pada awal mula peluncurannya ponsel ini mengusung konsep kelas menengah. Di bekali dengan desain elegan serta dapur pacu yang terbilang mumpuni pada masanya. Berikut spesifikasi lengkapnya.

Spesifikasi Desain

Realme Narzo 10 menggunakan rangka yang berbahan dasar plastik dengan lengkungan di setiap sudutnya. Dimensi ponsel ini memiliki panjang 164,4 mm, lebar 75,4 mm, tebal 9 mm, dan berat 199 g. Selain itu juga dilengkapi dengan fitur splash resistant. Dimana dengan fitur tersebut memungkinkan smartphone dapat bertahan saat menerima percikan air dengan kapasitas yang tidak terlalu tinggi. 

Pada sisi desain bagian depan terdapat layar jenis IPS LCD berukuran 6,5 inci. Layar Realme Narzo 10 ini memiliki resolusi 720 x 1600 piksel, dengan kerapatan layar sekitar 270 ppi. Selain itu layar ini juga dilengkapi dengan fitur pelindung Corning Gorilla Glass 3. Sehingga membuatnya terlindungi dari kemungkinan goresan. 

Perbandingan ukuran layar dan dimensi keseluruhan ponsel ini memiliki rasio 82,3%. Pada bagian tengah atas yang masih termasuk dalam layar, terdapat kamera menyerupai huruf U.

Spesifikasi Performa

Realme Narzo 10 menggunakan Chipset Mediatek Helio G80. Dimana chipset ini telah dilengkapi dengan fitur HyperEngine Game yang berfungsi untuk mendeteksi koneksi internet saat bermain game.

CPU yang disematkan pada produk realme ini adalah  jenis Octa-core. Sedangkan untuk urusan pengolah grafis, mengandalkan GPU Mali-G52 MC2. Sehingga tampilan grafik yang dihasilkan akan lebih jelas.

Untuk masalah RAM ponsel ini dibekali dengan kapasitas sebesar 4GB dan ROM 128GB. Memori penyimpanan tersebut sudah termasuk besar, mengingar HP ini dirilis pada tahun 2020.

Spesifikasi Kamera

Sektor kamera ponsel ini  mengandalkan satu kamera depan dan empat kamera utama. resolusi kamera utama yang terdapat pada produk realme ini adalah 48 MP (wide), 8 MP (ultrawide), 2 MP (macro).  Kamera tersebit  sudah dilengkapi fitur berupa lampu flash LED, panorama, dan HDR.

Sedangkan kamera depannya beresolusi 16 MP (wide) yang dilengkapi fitur HDR dan panorama. Baik kamera belakang maupun depan ponsel ini mampu merekam video yang sama, yakni mencapai kualitas 1080p pada 30fps. Hanya saja, kamera belakang  ponsel ini dibekali fitur perekam video gyro-EIS.

Spesifikasi Baterai

Ponsel ini menggunakan baterai berkapasitas besar, yakni 5000 mAh. Baterai yang terpasang adalah baterai cair, atau biasa dikenal dengan Lithium Polymer (Li-Po). Menariknya untuk pengisian daya sudah dilengkapi dengan fitur pendukung fast charging 18W

Spesifikasi Konektivitas

Realme Narzo 10 dibekali koneksi jaringan 4G yang memiliki kecepatan HSPA mencapai 42.2/5.76 Mbps. Smartphone ini juga didukung beberapa fitur yang bisa digunakan pengguna untuk mentransfer data, antara lain USB dan Bluetooth. 

Spesifikasi Bluetooth nya sendiri adalah 5.0, A2DP, LE, sedangkan USB yang digunakan Type-C. Selain itu, ponsel ini memiliki kemampuan untuk melacak suatu tempat dengan cepat dan akurat berkat GPS  A-GPS, GLONASS, GALILEO, BDS.

Harga 

Dilansir dari beberapa sumber Marketplace, saat ini Realme Narzo 10 dibanderol seharga Rp. 2.050.000. Dengan spesifikasi yang mumpuni, tentunya harga tersebut masih bisa dibilang cukup terjangkau. Jika Anda ingin harga yang lebih murah, maka bisa menanyakan di konter resmi realme terdekat di Kota Anda.